Kemunafikan – oleh Bambang Sulaksono

Satu drama yang tak kunjung usai
Berabad-abad lamanya
Di fiksinya kehidupan
Dalam sebuah narasi tebal

Kutahu belantara menyesatkan
Kutahu malam selamanya dingin
Hidup diantara paradigma lama
Sekarang hidup besok mati

Kecipak dosa
Bawaku jauh kelam
Semakin buram
Atas tangan – tanganku yang hitam

Atau heroiknya aku
Menolong satu desa
Memberi biji gandum
Melihat mereka tersenyum

Rengkuhan itu menyadarkan
Arti dosa yang berhaburan
Lebih tepatnya setan
Yang menyusup lewat ikatan-ikatan

Atau dustanya jiwa
Mendramakan pamrih semata
Dan terlihat seperti Hero-man
Tapi berujung kemunafikan

Kemunafikan – oleh Bambang Sulaksono
Nganjuk
Fb:Bambang Sulaksono

Leave a Comment